Sabtu, 20 Juli 2013

Wahyu yang Menyejukkan

: Al Qur'an

Hati kita tak selalu kuat
kadang bisa retak,
dan rapuh

Hati kita tak selalu bersih
kadang kotor
dan berdebu

Hati kita bahkan tak selalu terbuka
bisa tertutup dan terkunci
terhalang dosa-dosa
dan beragam penyakit hati

lalu bagaimana jadinya hati kita
jika karena alasan kesibukan,
waktu yang kurang,
atau banyak kegiatan
kita melupakan
wahyu yang menyejukkan


Ps. Semoga kita bisa menghatamkan membaca Al Qur'an di bulan ini . . . Amien . . .
      Semangaaat . . .

Bibarokati khotmil qur'anil adhiim (4 Juni 2013) . . .


"Sesungguhnya orang-orang yang beriman itu ialah, mereka yang bila disebut (mendengar) nama Allah gemetarlah hati mereka, dan apabila dibacakan ayat-ayatNya bertambahlah iman mereka (karenanya), dan hanya kepada Tuhanlah mereka bertawakkal"
(Q.S. Al-Anfal : 2)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar